detskikut.com

Hasil FP1 MotoGP Aragon 2024: Marc Marquez Tercepat, Bagnaia ke-21

MotoGP - TT Assen Grand Prix - TT Circuit Assen, Assen, Netherlands - June 30, 2024 Gresini Racing MotoGPs Marc Marquez in action during the race REUTERS/Piroschka Van De Wouw
Foto: REUTERS/Piroschka Van De Wouw

Alcaniz -

Pebalap Gresini Marc Marquez memimpin Free Practice I MotoGP Aragon 2024. Marquez mengungguli Jorge Martin, sedangkan Francesco Bagnaia tercecer di belakang.

Pada sesi di MotorLand Aragon, Jumat (30/8/2024) sore WIB, awalnya Alex Marquez menetapkan benchmark dengan mengemas 1 menit 49 detik. Tidak lama kemudian, Jack Miller dan Miguel Oliviera bergantian menjadi yang tercepat.

Pada putaran ketujuhnya, Marc Marquez mengambil alih posisi teratas usai menembus 1 menit 48,383 detik. Marquez kemudian memperbaiki catatan waktunya menjadi 1 menit 48,289 detik untuk menjaga tempatnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jorge Martin di belakang Marquez dengan selisih hampir setengah detik. Martin lantas waktu terbaiknya setelahnya, tapi catatan waktunya dianulir karena melebar.

Pebalap Tech3 Pedro Aocsta menempati posisi ketiga dengan selisih 0,6 detik dari Marc Marquez. Brad Binder dan Fabio Di Giannantonio melengkapi lima besar, di depan Alex Marquez dan Oliveira.

ADVERTISEMENT

Sementara itu duo Ducati menderita. Bagnaia secara mengejutkan menyudahi FP1 MotoGP Aragon ini di posisi 21. Juara dunia back to back itu berjarak hampir dua detik dari Marquez sedangkan Enea Bastianini finis kesembilan berkat lajunya jelang chequered flag.

Hasil FP1 MotoGP Aragon 2024

PosRiderNatTeam
1Marc MarquezSPAGresini Ducati (GP23)
2Jorge MartinSPAPramac Ducati (GP24)
3Pedro AcostaSPARed Bull GASGAS Tech3 (RC16)
4Brad BinderRSARed Bull KTM (RC16)
5Fabio Di GiannantonioITAVR46 Ducati (GP23)
6Alex MarquezSPAGresini Ducati (GP23)
7Miguel OliveiraPORTrackhouse Aprilia (RS-GP24)
8Jack MillerAUSRed Bull KTM (RC16)
9Enea BastianiniITADucati Lenovo (GP24)
10Franco MorbidelliITAPramac Ducati (GP24)
11Marco BezzecchiITAVR46 Ducati (GP23)
12Maverick ViñalesSPAAprilia Factory (RS-GP24)
13Joan MirSPARepsol Honda (RC213V)
14Alex RinsSPAMonster Yamaha (YZR-M1)
15Takaaki NakagamiJPNLCR Honda (RC213V)
16Augusto FernandezSPARed Bull GASGAS Tech3 (RC16)
17Johann ZarcoFRALCR Honda (RC213V)
18Fabio QuartararoFRAMonster Yamaha (YZR-M1)
19Luca MariniITARepsol Honda (RC213V)
20Raul FernandezSPATrackhouse Aprilia (RS-GP24)
21Francesco BagnaiaITADucati Lenovo (GP24)
22Aleix EspargaroSPAAprilia Factory (RS-GP24)
(rin/krs)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat